Pisang pelangi

 


Pisang goreng atau pisang bakar merupakan menu yang selalu dicari orang saat sedang minum kopi dan saat bercekerama dengan keluarga ataupun teman.


Menjadi viral di sosial media, inovasi baru terhadap pengelolaan pisang menjadi salah satu tantangan bagi para pemilik usaha. Berikut beberapa menu yang menggunakan bahan dasar pisang yang viral di media sosial.


Pisang nugget merupakan pisang yang dibalut dengan telur, tepung terigu dan tepung panir/tepung roti. Pisang goreng biasanya hanya menggunakan tepung terigu yang dicampur dengan telur.


Pisang nugget ini selain menggunakan kedua bahan tadi, juga menggunakan terigu panir atau dikenal dengan tepung roti


Tepung panir ini yang membuat pisang goreng dengan kulit yang crunchy dan bewarna kecoklatan seperti nugget yang sering anda lihat.


Saat ini banyak kedai yang sudah menjual menu ini dengan beragam varian berbeda. Seperti pisang nugget dengan parutan keju atau taburan cokelat.


Beragam varian ini menjadi salah satu yang terus dikembangkan para penjual pisang nugget. Selai roti nutela hingga potongan biskuit pun bisa menjadi variasi rasa untuk pisang nugget ini.


Anda dapat melihat di media sosial kedai-kedai yang menjual pisang nugget. Tiga kedai yang menjual pisang nugget yaitu Pisang Nugget Rajo, Raja Pisang Nugget, dan Pisang Kayang.


Bisnis banana nugget ini memang sedang digandrungi, tidak heran bila banyak pedagang yang melirik bisnis ini. Mereka memasarkan produknya tidak hanya secara offline tetapi juga online lewat media sosial. Hanya dengan menggunakan tagar #banananugget saja kamu akan melihat ratausan post Instagram kuliner ini.


Nugget pisang awalnya dikenal sebagai jajanan ikonik dari Makassar. Biasanya menggunakan jenis pisang raja atau pisang tanduk lalu digoreng menggunakan tepung panir agar pisang lebih bertekstur dan renyah di bagian luar. Namun, karena ingin menggaet pangsa pasasr milenial, akhirnya pisang tadi diberi aneka macam topping.


Topping pisang yang digunakan pun beraneka jenis, mulai dari oreo, coklat, keju, green tea, milo, hingga koko krunch. Bahan serta pembuatan nugget pisang ini juga cukup sederhana, hanya perlu menyediakan pisang raja atau tanduk, tepung terigu, telur, tepung kanji atau sagu, susu bubuk, serta gula dan garam.

Post a Comment

0 Comments